Oray-orayan adalah dwiwacana/kata berulang memakai akhiran “an” yang artinya meniru/menyerupai oray atau ular. Yaitu permainan dengan menirukan bentuk dan perilaku dua ekor ular yang sedang berkelahi. Permainan ini pada dasarnya tidak jauh berbeda dengan permainan Ular Naga, biasanya dimainkan oleh 10-20 orang anak laki-laki dan perempuan, usia 3-6 tahun dibagi menjadi dua kelompok. Permainan ini tidak memerlukan alat bantu, tetapi hanya menggunakan syair-syair lagu yang berisi tanya jawab yang dilakukan sendiri oleh pemain.
Manfaat Permainan Oray-orayan
Dapat mengembangkan aspek dan kemampuan:
1) Moral dan nilai-nilai agama:
· Membedakan ciptaan Tuhan dan manusia
· Menghargai teman dan tidak memaksanakan kehendak
· Membantu dan menolong teman
2) Sosial-emosional:
· Mau bermain bersama
· Menunjukkan ekspresi wajar saat senang dan takut
· Mengerti aturan main dalam bermain bersama
· Mengerti akibat jika melanggar aturan
· Bisa memimpin kelompok kecil
· Dapat memecahkan masalah sederhana
3) Bahasa:
· Menirukan suara ular, berbicara lancar dengan menggunakan kalimat kompleks
· Mengerti dan dapat melaksanakan lebih dari 3 perintah
· Memperkaya kosa kata
4) Kognitif:
· Membedakan besar-kecil, panjang-pendek, kepala-ekor.
5) Fisik:
· Berjalan dengan berbagai variasi (maju, mundur, kesamping)
6) Seni:
· Menyanyikan lagu sesuai dengan tema.
0 komentar:
Posting Komentar